Bantuan Kursi Roda ke SLBN

Wujud Kepedulian, Polres Tegal Kota Berikan Bantuan Kursi Roda ke SLBN Kota Tegal


Masih banyaknya penyandang disabilitas di Indonesia yang membutuhkan bantuan. Karenanya perlu kepedulian bersama untuk ikut berperan, terutama untuk menjadi insan yang lebih peduli terhadap sesama.
Melalui kegiatan Polisi Peduli Disabilitas, Kepolisian Resor Tegal Kota menyambangi dengan berkunjung ke Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Kota Tegal  memberikan bantuan berupa alat bantu kursi roda dan Kruk atau alat bantu untuk berjalan serta 220 bungkus makanan ringan.
“ Kegiatan ini sebagai salah bentuk penjabaran program Promoter Polri untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, Serta kepedulian Polisi kepada warga yang membutuhkan,” ungkap Kapolres Tegal Kota AKBP Firman Darmansyah,SIK melalui Kasat Binmas AKP Evi Wijayatni,SH Senin (08-08-2016).
Menurutnya hal ini juga merupakan bagian dari kegiatan perpolisian masyarakat (Polmas). Dimana dijabarkan dengan program yang telah dicanangkan Kapolres Tegal Kota dalam rangka meningkatkan pelayanan serta kemitraan kepada masyarakat melalui 12 Gerakan Polisi Peduli (GPP), Salah satunya yakni peduli penyandang disabilitas.
Selanjutnya pihaknya berharap semoga apa yang berikan itu dapat bermanfaat bagi mereka. Juga sebagai motivasi bagi mereka dalam menjalani hidup ini khususnya bagi anak-anak penyandang disabilitas dalam menuntut ilmu untuk mencapai cita-citanya. Bantuan sendiri diberikan secara simbolis kepada Kepala SLBN Dra Sepholindarsih.

Terkait hal ini Kepala SLBN sangat berterima kasih atas bantuan yang berikan. Karena bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi anak didiknya. “Terima kasih banyak atas bantuannya, karena selama ini tidak ada yang mau peduli kepada kita. Ini sangat bermanfaat bagi anak didik kami.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar